Harga Kenari AF

harga kenari af – Burung kenari memiliki popularitas yang cukup tinggi tak kalah dari lovebird. Kenari memiliki banyak jenis dengan corak warna cantik serta suara kicauan yang merdu. Hal ini turut mempengaruhi harga pasaran di setiap tahunnya apakah mengalami menurunan atau melambung tinggi. Jenis kenari juga termasuk burung yang banyak dilakukan rekayasa generik oleh para peternak untuk mendapatkan jenis

kenari baru yang unik dan berkualitas tinggi tentunya. Beberapa jenis kenari yang digemari masyarakat ialah kenari lokal, kenari F1, kenari loper dan jenis af tentunya semua memiliki ciri khas yang berbeda.

Bagi kalian yang baru saja memulai hobi burung kicau tentu masih bingung dengan beberapa spesies kenari ini kan, nah untuk itu kita akan mengulas jenis-jenis kenari serta harga dari kenari AF jadi baca artikelnya sampai habis.

harga-kenari-af-jantan

Mengenal Jenis Burung Kenari


1. Kenari Lokal

Burung kenari ini merupakan burung asli tangkaran Indonesia yang memiliki warna yang beragam karena memang hasil persilangan yang dilakukan oleh penangkar untuk mendapatkan jenis baru yang lebih berkualitas.

Perkawinan antara indukan jantan dan betina kenari lokal akan menghasilkan anakan kenari lokal, kalau kenari lokal disilangkan dengan kenari F1 maka akan mendapatkan anakan kenari loper atau lokal super.

harga-kenari-af-anakan

2. Kenari F1

Dalam istilah ilmu biologi dimana perkawinan silang sering dilakukan bukan hanya pada hewan tetapi juga pada tumbuhan. Untuk burung kenari ini ada banyak jenis mulai dari kenari F1, F2 sampai dengan F6.

Kenari F1 ini merupakan persilangan dari kenari YS atau Yorkshire yang disilangkan dengan kenari lokal atau waterslager sehingga jadilah anakan burung yang lebih berkualitas dari indukannya.

kemudian burung kenari F2 dihasilkan dari perkawinan silang antara kenari YS dengan kenari F1. dan sampai seterusnya apabila YS dikawinkan dengan F2 menghasilkan kenari F3 sampai F6.

3. Kenari Yorkshire

Burung kenari jenis YS ini merupakan jenis burung import dari negara Eropa, Jerman, dan Inggris. Burung ini memiliki bentuk fisik yang sangat memesona mulai dari postur tubunya yang tegap

sampai ke warna bulunya yang cantik serta kicauannya yang sangat merdu.Burung ini merupakan hasil perkawinan silang antara burung kenari Belgia dengan kenari lancashire.

harga-kenari-af-kuning

4. Kenari AF

Burung kenari AF juga masih dari hasil perkawinan silang antara burung kenari F1 dengan kenari lokal yang memiliki corak bulu baru dimana kenari lokal dengan warna corak hitamnya dan kenari F1 identik berwarna

keemasan sehingga terlahirlah kenari AF dengan corak campuran yang unik dan juga suara kicauan yang tak kalah merdu dari indukannya harganya juga mungkin lebih tinggi dari kenari lokal

namun masih lebih rendah dari kenari F1. Selain itu ada kenari AFS yang merupakan hasil dari perkawinan kenari F1 dengan kenari F1.

Baca juga : ciri ciri kenari jantan dan betina muda

Harga Pasaran Kenari AF

Karena jenis ini merupakan hasil perkawinan silang antara lokal dan F1 sehingga harganya pun berada di tengah-tengah dimana harga kenari AF yang masih bahan yang memang belum terlihat potensinya dijual dengan harga Rp270.000 per ekornya.

Untuk seekor kenari AF yang sudah ngeriwik dijual dengan harga Rp350.000 per ekornya. dan untuk kenari AF yang berbulu cerah yang jarang ada sehingga kalian harus bertanya ketersediaan stoknya dulu

dibanderol dengan harga hampir Rp400.000 per ekornya sedangkan yang sudah gacor harganya semakin tinggi berkisar antara Rp500.000 sampai Rp550.000 per ekornya.

Jenis Kenari AFHarga Burung Kenari AF
Kenari AF, fighterRp 430.000
kenari AF mediumRp 450.000
Kenari afs hijau botolRp 350.000
Kenari AF fullsetRp 380.000
Kenari AF.F1.F2 anakanRp 250.000
Kenari Afs, Gacorrr ,Warna Bon Kuning MulusRp 750.000
Burung Kenari AFS GacorRp 400.000
Kenari paud afs KLATENRp 400.000
Kenari AFS,F1.F2 anakanRp 250.000
Kenari af standart kuningRp 245.000
Kenari betina AFRp 300.000
Kenari sunkis AFRp 275.000
Kenari riwek aktif f2 x afsRp 350.000
Jual Kenari Serian AF GacorRp 400.000
Kenari loper jantan dan kenari af jantanRp 275.000
Kenari jantan afs Umur 1 BulanRp 110.000

Bagaimana kenari mana yang menjadi pilihan kalian ? dan itulah daftar harga kenari af terbaru yang akan diupdate setiap tahunnya semoga informasi ini dapat membantu kalian sebelum membeli burung idaman kaliam.

Related Posts
Harga Pasaran Burung Kolibri Wulung
harga-kolibri-wulung

Harga Kolibri Wulung - Halo gais masih akan membahas ulasan informasi seputar kolibri wulung. Setelah sebelumnya kita ulas tentang ciri, Read more

Penyebab Over Birahi Pada Murai Batu Dan Cara Mengatasinya
over-birahi-murai-batu

over birahi pada murai batu - Nah Beberapa hari ini kan saya membahas tentang bagaimana burung mau gacor. Serta bagaimana Read more