Harga Pelatuk Bawang

Harga Pelatuk Bawang memang mengalami naik turun setiap tahunnya ini juga dipengaruhi oleh beberapa faktor mulai dari banyaknya permintaan dipasaran dan juga sulitnya untuk mendapatkan atau mencarinya dipasaran.

Pelatuk bawang sendiri memiliki volume suara yang nyaring dan kicauannya yang unik hal ini juga menjadi salah satu masteran burung yang amat dicari sebagai isian burung kicau lomba seperti murai, kacer dan beberapa burung lain.

Untuk sedikit informasi, pelatuk yang satu ini berbeda dengan ikon kartun woody woodpecker karena yang itu pelatuk beras. Meskipun sama – sama burung pematuk kayu tetapi ada perbedaan karakter sedikit dari keduanya.

Pelatuk bawang ini tersebar di banyak wilayah di Benua Asia mulai dari Laos, Thailand, Vietnam dan beberapa negara lainnya dikawasan Asia Tenggara dan Timur dan di Indonesia sendiri

penyebarannya di pulau sumatra, kalimantan, jawa bahkan sampai ke nusa tenggara. Meskipun begitu siapa yang menyangka kalau populasinya tidak banyak akibat perburuan dan penjualan bebas .

Bukan hanya dilirik sebagai burung masteran dan burung peliharaan unik yang banyak diminati, jenis pelatuk yang satu ini banyak dicari karena mitosnya dia mengandung banyak hal mistik.

Dimana sebagian besar bagian tubuhnya digunakan untuk sesaji ilmu hitam dan praktek hal-hal yang berbau mistik. sehingga burung ini saat ini menjadi konsentrasi perhatian pemerintan untuk melindungi populasinya.

harga-pelatuk-bawang-2021

Perawatan dan Harga Terupdate Pelatuk Bawang

Cara Merawat Pelatuk Bawang

Tahapan perawatannya terbilang tidak sulit hampir sama dengan burung lainnya seperti pengembunan menjadi hal yang wajib baginya karena untuk melatih suaranya menjadi lebih nyaring yang dihasilkan dari interaksinya

dengan burug kicau lain dialam bebas. Selanjutnya dipagi hari mandikan burung secara rutin dengan disemprot menggunakan sprayer halus cukup sampai bulunya basah jangan terlalu lama.

Setelah mandi bersihkan kandangnya secara rutin agar terhindar dari kuman dan bakteri penyebab penyakit. Ganti pakan dan minuman setiap hari untuk menjaga daya tahan tubuhnya dan memenuhi asupan hariannya.

Selanjutnya jemur burung dibawah sinar matahari dibawah pukul 11.00 karena diatas itu sinar matahari terlalu panas untuk menjemur burung. Selanjutnya beri EF berupa jangkrik dan penjemuran maksimal 1 jam saja.

Selesai dijemur tempatkan burung ditempat yang lebih adem dan ramai lalu lalang anggota keluarga kalian supaya dia lebih gaocr lagi. usahakan untuk tidak mengkrodong pelatuk karena dia kurang suka.

Pada malam hari sambil dia beristirahat lakukan pemasteran supaya dia bisa merekam dikepalanya dan bisa menirukannya, unik yang harus kalian ketahui suaranya memang akan mengagetkan karena cukup ngeri ya sahabat.

baca juga : makanan burung pelatuk kepala merah

Daftar Harga Terbaru Pelatuk Bawang Tahun Ini

Mengingat permintaan yang sangat tinggi dari tahun-ketahun hal ini membuat harga Pelatuk bawang semakin mahal ditambah lagi dengan populasinya yang menurun. Harga Seekor Pelatuk bawang bahan dibanderol

dengan harga Rp300.000 sampai Rp350.000 per ekornya sedangkan untuk yang sudah gacor harga jualnya mencapai Rp500.000 sampai Rp600.000 per ekornya. Untuk yang berkelamin betina memang lebih murah

Sekitar Rp200.000 per ekornya karena hanya digunakan sebagai indukan kala akan diternakan. Hal ini juga karena suara kicauan dari si betina kurang nyaring dan monoton.

Bagaimana sahabat kicau itulah tadi harga pelatuk bawang terupdate di tahun ini dan juga statusnya berubah menjadi salah satu hewan yang dilindungi sehingga ada baiknya kita memelihara dan juga menangkarkannya

guna menjaga kestabilan populasinya di alam dan jangan sekali-kali melakukan perburuan liar di alam bebas usahakan membeli dari hasil penangkaran secara resmi ya sahabat kicau semua.

Related Posts
Harga Pasaran Burung Rambatan
harga-burung-rambatan

Harga Burung Rambatan - Hai suhukicau di seluruh nusantara, masih kami akan memberikan informasi yang menarik dan penting yang wajib Read more

Mengenal Ciri Burung Kapas Tembak, Makanan, Harga Dan Suara
kapas-tembak

kapas tembak - Assalamualaikum wr wb, pakabar semuanya temen-temen hobiis kicau, semoga selalu diberikan kesehatan dan dilancarkan rezekinya.. Amminn. Masih Read more