Makanan Burung Jalak Rio Agar Cepat Gacor

Makanan Burung Jalak Rio – Burung jalak lain yang akan kita ulas ialah jalak rio. Setelah sebelumnya kita ulas tentang ciri, habitat dan juga gimana perawatannya yang baik dan benar, kali ini kita juga

akan ulas apa aja sih makanan si burung jalak rio ini. Makanan jalak rio ketika dia berada dialam tentu akan berbeda dengan makanan yang kita berikan ketika merawatnya. Dimana kalau dialam bebas dia

bisa memakan serangga atau apapun yang dia temukan di sekitarnya untuk mengenyangkan perutnya supaya doa tetap bertahan hidup tanpa menimbang manfaat dan juga takaran gizinya. Namun didalam perawatan

tentu berbeda. Selain itu ada juga beberapa jenis bahan pakan yang tidak boleh diberikan ke jalak rio karena efeknya akan mengganggu kesehatannya. Apa saja sih makanannya itu guys dan gimana

takaran serta manfaatnya ? langsung saja kalian baca diartikel ini kita akan sajikan ulasan informasinya dengan lengkap dan juga menarik pastinya guys. Sebelumnya kami ucapkan terimakasih banyak.

harga-jalak-rio-bahan

Inilah Beberapa Jenis Makanan Untuk Burung Jalak Rio


Voer Untuk Jalak Rio

Dalam merawat burung kita tentu biasa menjadi voer sebagai makanan utamanya. alasan utama ialah karena didalam voer ini kandungannya lengkap mulai dari protein, karbohidrat dan juga ada vitamin serta

mineral tambahan yang dibutuhkan si burung. Selain itu bisa mempermudah kalian dalam merawatnya, Kalau burung tidak mau makan voer otomatis dia diberi makanan yang masih alami berupa serangga

buah atau lain sebagainya dengan jadwal waktu tertentu jadinya kalian tidak boleh telat ngasih makannya bisa-bisa dia mati kelaparan. Kalau voer kan tinggal kasih di cepuk sudah aman dia bisa makan sendiri.

Voer ini juga ada berbagai macam jenis ada yang halus dan kasar. Untuk jalak rio kalian berikan yang kasar karena tubuhnya besar dan juga untuk protein pilih yang sedang tak lebih dari 18 persen.

Untuk merek yang tentunya juga harganya berbeda-beda, sesuaikan dengan kebutuhan dan juga kantong kalian karena harga voer beragam mulai dari yang malah sampai yang terjangkau.

voer-untuk-jalak-rio

Serangga Sebagai EF

Secara alami jalak rio memakan serangga untuk memenuhi kebutuhan proteinnya yang nantinya menjadi sumber tenaga dia. Dialam tentu dia memakan serangga kecil disekitarnya namun dalam perawatan

tak semua serangga diberikan karena memang mencarinya juga cukup susah, Biasanya diberikan Jangkrik, Ulat kandang, ulat hongkong dan juga larva semut. Bahan pangan ini diberikan bukan sebagai

makanan utama melainkan makanan tambahan atau Ef. Pemberiannya juga tidak boleh berlebihan karena akan mempengaruhi birahi dan emosi si burung. Karena berbeda tentu kehidupan di alam bebas dengan

didalam sangkar. Pemberian Jangkrik biasanya sekitar 6 ekor per hari dan juga pemberian ulat kandang serta hongkong dikombinasikan sebanyak 1/2 sendok teh perhari kalau kroto biasanya 1 sendok makan.

harga-burung-jalak-rio

Buah-buahan Sebagai EF

Selain serangga nyatanya jalak rio dan burung jalak lain menyukai buahan segar. Namun yang biasanya diberikan sebagai makanan tambahan ialah buah pisang kepok yang putih karena rasa dan tekstur

dagingnya sangat di sukai si jalak rio, dan juga buah pepaya pilih yang manis dan tidak terlalu kematangan. Namun dalam pemberian buah ini pastikan kalian perhatikan kalau sudah hampir busuk

buang saja jangan biarkan buah berlama-lama tergantung di dalam kandang karena akan menyebabkan rengi atau hewan kecil-kecil itu datang dan mengganggu kenyamanan si burung.

buah-untuk-jalak-rio

Vitamin Untuk Jalak Rio

Selain dari makanan kalian juga tentu harus memberikan vitamin tambahan supaya tubuhnya tetap sehat dan vit. Untuk mereknya tentu juga beragam dan biasanya yang kami rekomendasikan itu

dari produk ebod seperti ebod vit dan juga ebod joss yang kalian berikan sesuai takaran. Walaupun gambarnya untuk lovebird namun itu bisa juga kalian berikan ke jalak rio peliharan mu.

Nah suhukicau lovers itulah beberapa jenis bahan makanan burung jalak rio yang bisa kalian berikan untuk memenuhi asupan gizi hariannya dan juga bisa membuat dia semakin rajin berkicau juga.

Semoga rangkaian informasi yang kami sajikan ini bisa bermanfaat menambah pengetahuan para pecinta kicau terutama bagi kalian yang baru memulai hobi merawat burung kicau dan kami doakan semoga kalian sehat dan sukses selalu.

Related Posts
Makanan Yang Bagus Untuk Burung Trucukan
makanan-burung-trucukan

makanan burung trucukan - assalamualaikum wr, wb masih berjumpa lagi bersama kami website suhukicau.com yang selalu setia memberikan info-info terupdate Read more

Free Best Proxy Telegram Desktop 2022
free proxy telegram

suhukicau.com : Di kesempatan kali ini kami akan mengulas info seputar Free Best Proxy Telegram Desktop 2022, nah bicara berkenaan Read more