Makanan Burung Tengkek Raja Udang

Makanan Burung Tengkek Udang – Hai kicau mania, pasti kalian tidak asing lagi dengan yang namanya burung tengkek udang bukan? ada dua jenis burung tengkek yang digandrungi pecinta burung kicau

yakni tengkek udang dan juga tengkek buto. Meskipun keduanya sama-sama burung tengkek namun dari rupa fisiknya sangat amat berbeda dan juga suara yang dimilikinya juga berbeda.

Ada juga yang menyebutkan bahwa tengkek buto bukan merupakan jenis burung tengkek? tapi ntah bagaimanapun itu nanti akan kami carikan lagi informasi akuratnya untuk kalian

karena di artikel ini kita akan mengulas tentang apa saja makanan dari tengkek raja udang yang disukainya dan juga bisa memenuhi asupan gizi hariannya sehingga dia bisa

menjadi burung yang gacor dan layak dijadikan sebagai masteran burung. Selain dari makanan tentunya pola rawatan harian yang baik juga harus dilakukan ya kicau mania.

makanan-anak-burung-tengkek-udang

Inilah Beberapa Jenis Makanan Burung Tengkek Udang

1. Berikan Pelet Lele

Tentunya di alam habitat aslinya dia tidak memakan pelet lele ini karena memang untuk memenuhi asupan makanannya kalain memerlukan protein yang cukup banyak karena ukuran tubuhnya

yang lumayan besar. Kenapa pelet lele bukan voer? karena paruhnya yang besar kalau voer dia memakannya tidak sesuai jadi karena komposisi dari pembuatan pelet lele juga mengandung

protein yang cukup dengan ukuran yang lebih besar makanya diberikan pelet untuk ikan ini sebagai makanan utamanya ketika kalian pelihara. Sebenarnya boleh saja memberikan voer

hanya saja ada juga yang tidak menyukainya. Coba bayangkan bagaimana jika kacer atau murah diberi voer halus tentunya dia juga tidak akan menyukainya dan cukup sulit untuk memakannya.

begitu juga dengan tengkek udang ini kalau diberi voer masih kekecilan untuknya sedangkan pelet lele cukup besar. Porsi pemberiannya tidak di batasi kalian bisa memberikan setengah

cepuk pakan perhari dan dia akan memakannya sampai habis disaat dia merasa lapar tapi terkadang juga tidak habis tak apa karena kalian juga akan memberikan EF untuk nya.

harga-burung-tengkek-udang

2. Jangkrik

Pemebrian jangkrik diberikan setiap hari dengan jumlah sekitar 6 ekor perharinya. Pemberiannya ini penting untuk memenuhi asupan makanan hariannya karena jangkrik juga mengandung protein

tinggi. Pemberian jangkrik menjadi salah satu alternatif karena mencari ef lainnya cukup sulit sedangkan jangkrik banyak dijual di kios dan pasar burung ukuran pembeliannya

bisa satu karung langsung dan bisa juga dengan eceran tergantung kebutuhan kalian tentunya ya kicau mania. Pemberian jangkrik sebelumnya patahkan bagian kakinya karena akan melukai tenggorokannya.

3. Udang

Sebagai kombinasi ef supaya dia tidak bosan kalian bisa memberikan dia udang sesekali. udang kali yang masih hidup bisa kalian beli di penjual ikan hias yang biasanya menjual

udang ini. Mengapa bukan udang tambak atau udang laut? karena rasanya juga berbeda kalau udang tambak ukurannya lebih besar sedangkan udang kali menjadi makannya dialam habitat aslinya.

apa-makanan-burung-tengkek

4. Ikan Berukuran Kecil

Kalau kalain baru membelinya dan dia masih belum mau makan voer dan jangkrik kalian juga bisa memberikan ikan-ikan kecil dan udang hidup yang bisa dibeli di penjual ikan hias.

Karena memang itu makanannya di alam bebas sehingga dia pasti menyukainya. Kekurangannya ialah harga dari ikan kecil ini cukup mahal dan juga membelinya agak susah karena terkadang

di tokopun stoknya banyak terlambat tapi kalian juga bisa memberikannya sambil melatih dia memakan pelet dan juga jangkrik supaya dalam pemeliharaan menjadi lebih mudah.

5. Telur Puyuh Rebus

Yang terakhir kalau semua itu kalian sedang kehabisan dan membelinya akan sulit kalian bisa memilih alternatif lain dengan memberikan rebusan dari telur puyuh lalu dipotong

dengan ukuran lebih kecil atau dihancurkan. Dia pasti akan lahap memakannya selain itu kekurangannya kalian harus cepat – cepat membersihkannya kalau siudah abis karena baunya amis.

Nah suhukicau semua, itulah tadi serangkaian informasi menarik mengenai makanan burung tengkek udang yang harus kalian ketahui dan kami banyak-banyak mengucapkan terimakasih untuk kalian

semua yang selalu setia membaca artikel-artikel yang kami sajikan. Semoga bisa bermanfaat untuk kalian dan terus update informasi lainnya di web blog kami ya gais.

Related Posts
3 Cara Mudah Mengatasi Cendet Macet Bunyi
cara-mengatasi-cendet-macet-bunyi

Nah di episode kali ini Suhu Kicau akan memberikan tips cara mengatasi cendet macet bunyi ?. Bagi para penghobi burung Read more

Khutbah Jumat Menjelang Idul Fitri!, Perbedaan Adalah Rahmat
Khutbah Jumat Menjelang Idul Fitri

Khutbah Jumat Menjelang Idul Fitri - Idul Fitri adalah momen penting bagi umat muslim di seluruh dunia. Momen yang ditunggu-tunggu Read more