Mengenal Jenis Burung Cucak Biru

Burung Cucak Biru – Halo suhukicau semua, di edisi kali ini kita akan berbagi ulasan menarik mengenaik salah satu jenis burung pengicau yang cantik dengan

keunikan ocehan dan warna bulunya. Tentu kalian sudah tidak asing mendengar nama cucak ijo kan? burung jenis cucak-cucakan berwarna

bulu hijau yang mendominasi. Kali ini ulasan tentang jenis cucak yang lain yakni cucak biru. Apakah kalian pernah mendengarnya? Tentunya karena

dia termasuk yang populer dikalangan pecinta kicau tapi bagi sebagian pemula yang belum tahu pasti membayangkan burung ini berwarna bulu

biru dan bagian kepalanya hitam seperti cucak ijo. hehehe tentunya salah ya guys, burung cantik yang satu ini bahkan mendapatkan julukan

sebagai burung syurga saking indahnya. Cucak biru sendiri biasanya dijadikan peliharaan rumah sebagai burung hias dan juga kerap

dijadikan suara masteran untuk burung lomba. Daripada kalian semakin penasaran langsung kita kenalan dulu.

suara-burung-cucak-biru

Inilah Ulasan Mengenai Burung Cucak Biru

Mengenali Ciri Fisik Cucak Biru

Burung cucak biru memiliki bulu berwarna hitam legam dibagian kepala, dada hingga ke tubuh bagian depan bawah sampai ke tunggirnya.

Dia memiliki paruh yang hitam dan tajam serta iris mata yang merah. Pada bagian punggung hingga ke ekornya memiliki bulu berwarna

biru terang yang pekat juga membuat kombinasi warna antara biru dan hitam semakin hidup pada tubuhnya. Untuk yang betina sama – sama biru

dan hitam namun warna bulunya lebih kusam. selain itu bentuk tubuhnya juga lebih pendek dibandingkan dengan pejantannya.

Dari segi kicauan dimana pejantan suaranya lebih nyaring dan variatif serta mampu menirukan suara burung lainnya. namun pada betinanya ocehannya lebih moton dan juga volumenya lebih kecil.

jenis-burung-cucak-biru

Habitat Asli Burung Cucak Biru

Burung cucak biru merupakan burung endemik asli indonesia dan dia menempati hutan pedalaman yang memiliki suhu lembab dan berada di beberapa pulau di Indonesia. pantas saja

dia tidak terlalu terekspos meskipun sangat istimewa karena mendapatkannya juga tidak mudah sudah pasti harganya juga mahal ini suhukicau. Kalau kalian minat siapkan budget yang cukup ya.

Keistimewaan Yang Dimiliki Cucak Biru

Cucak biru dengan tubuh gagahnya ditambah warna bulunya yang terang serta kicauannya yang merdu membuat dia semakin istimewa saja karena memang ada banyak keistimewaan-keistimewaan

yang dimilikinya tak heran mengapa dia mendapat julukan burung syurga. Cucak biru memiliki kecerdasan yang baik sehingga dia mampu menirukan suara dari beberapa jenis burung dalam

waktu yang singkat. Cucak biru sendiri tergolong burung langka bukan karena sudah punah justru karena habitat aslinya masih terjaga di pedalaman hutan sehingga hampir tak terjamah manusia.

makanan-burung-cucak-biru

Makanan Burung Cucak Biru

Kalau dilihat dari bentuk paruhnya seharunya kalian sudah bisa menebak apa makanan dari burung ini dialamnya? yak jawabannya ialah dia merupakan burung pemakan serangga.

di habitat aslinya dia termasuk salah satu burung yang pandai mencari makan karena dia memiliki gerakan yang lincah meskipun bertubuh besar. Dalam perawatan kalian bisa melatihnya

untuk makan voer dan menggantikan pakan utamanya dengan voer yang kadar proteinnya cukup dan sesuai serta kalian menambahkan beberapa makanan tambahan yang menjadi sumber energinya.

Nah suhukicau lovers semua itulah serangkaian informasi mengenai burung cucak biru yang unik dengan kicauannya yang istimewa bahkan mendapatkan julukan sebagai burung syurga,

Istilah ini tentu disematkan karena keindahannya yang memang seindah itu suhukicau lovers. Terimakasih sudah meluangkan waktu untuk membaca artikelnya sampai habis dan

terus dukung serta update selalu informasi yang kami sajikan setiap harinya untuk kalian baca sekedar menambah pengetahuan dan juga menjawab pertanyaan-pertanyaan kalian.

Related Posts
Jenis Burung Sanger (Makanan, Harga Dan Suara)
burung-sanger

burung sanger, setiap orang pastilah memiliki jenis hewan peliharaan yang ingin dipelihara. Burung adalah salah satu jenis hewan yang banyak Read more

Mengenal Jenis Kacer Dada Hitam
kacer-dada-hitam

SuhuKicau.com - Tawarkan visual serta suara gacornya yang terdengar merdu, Kacer dada hitam asal Pulau Jawa ini pun disebut sebagai Read more