Perawatan Burung Tengkek Buto Mabung

Perawatan Burung Tengkek Buto Mabung – Halo suhukicau mania, pasti kalian tahu dong ya tentang burung tengkek buto. Salah satu burung peliharaan yang mulai dilirik para pecinta kicau karena

keunikannya. Suaranya yang nyaring dan juga mirip dengan ketawanya kuntilanak ini kerap kali membuat mereka yang baru pertama kali mendengarnya terkaget-kaget. Kalau kalian

penasaran karena memang belum begitu mengenal tentang burung yang satu ini kalian bisa membaca artikel yang mengulas tentang tengkek buto dan juga bagaimana cara perawatan

harian terbaik yang bisa kalian lakukan supaya dia bisa menjadi lebih rajin berkicau dan juga tumbuh sehat tentunya. Tapi bagaimana ketika dia sedang moulting atau mabung. Apakah perawatannya

sama dengan pola rawatan harian ataukah berbeda? Tentunya pola rawatan normal berbeda dengan ketika mabung. Di artikel ini kita akan ulas mengenai perawatan mabung pada tengkek buto.

perawatan-burung-tengkek-buto-mabung

Cara Merawat Tengkek Buto Yang Sedang Mabung

1. Isolasi Burung

Moulting atau mabung sendiri merupakan salah satu proses atau periode alamiah yang terjadi ke semua jenis burung. Ada mabung parsial atau nyulam biasanya ditandai dengan rontoknya

bulu-bulu lama tapi tidak semuanya kalau mabung total biasanya semua bulu akan rontok. dan inilah yang memerlukan perawatan harian total. Ketika kalian melihat tengkek buto

bulunya rontok yang pertama kali kalian lakukan ialah mengisolasinya atau memisahkan dia dari burung lain. Hal ini karena mental burung mabung sedang down tentunya akan semakin down

kalau dia mendapatkan tekanan dari burung lain. Jadi hal inilah yang membuat dia harus diisolasi, selain itu juga supaya dia lekbih berkonsentrasi para proses mabungnya sampai tuntas.

sangkar-burung-tengkek-buto

2. Tutup Kandangnya Dengan Krodong

Selanjutnya tutup kandang dengan burung dengan krodong selain membuat dia lebih tenang, dengan ditutup juga maka udara sekitar kandang akan menjadi lekbih lembab sehingga akan mempercepat

proses perontokan bulunya. Udara yang lembab membuat pori-pori tengkek buto terbuka maka bulunya akan lebih cepat ambroil dibandingkan dengan yang tidak ditutup dengan sirkulasi udara kering.

Sampai kapan krodong ditutup? sampai masa mabung tuntas mulai dari awal mabung dan sesekali dibuka ketika akan diberi makanan dan dibersihkan kandangnya selain itu full krodong.

cara-merawat-burung-tengkek

3. Berikan Makanan Yang Cukup

Makanan yang diberikan ke tengkek buto haruslah yang mencukupi kebutuhan gizinya. Terutama pada saat mabung dia memerlukan asupan makanan yang lebih banyak dengan kandungan

protein yang lebih banyak tentunya karena akan menjadi sumber energinya serta mempercepat proses mabung dan nantinya bulu-bulu yang tumbuh akan menjadi lebih kokoh dan le ih berkilau.

4. Berikan Tambahan Vitamin

Selain bahan makanan berupa voer, dan juga ef yang diberikan dalam jumlah banyak. Kalian juga harus mencukupi asupan air bersih untuk dia minum sehingga kondisinya tidak terlalu

lemas. Dan berikan tambahan vitamin booster ada yang khusus burung mabung yang banyak diproduksi oleh produsen pakan burung kicau seperti ebod, bnr dan banyak merek lainya.

pilihkan yang sesuai kebutuhan dan juga dengan harga yang beragam pastinya pilih yang sesuai dengan kantong kalian jadi tidak terlalu berat ketika membelinya yang penting kualitasnya.

5. Bersihkan Kandang Dengan Rutin

Meskipun burung tidak dirawat dengan pola rawatan harian sehingga tidak dimandikan dan tidak setiap hari dijemur. Namun pembersihkan kandang harus dilakukan setiap hari atau

sekurang-kurangnya 2 hari sekali. Hal ini bertujuan untuk menjaga kesehatan si burung karena para masa ini daya tahan tubuhnya menurun dan rentan terserang penyakit.

6. Masteri Dengan Suara Isian

yang terakhir ketika dia mabung tentunya kemampuannya akan kembali mereset, kalau istilah hp nya akan kembali ke stelan pabrik sehingga masa ini kalian perlu mengingatkan

dia kembali dengan suara kicauannya dan juga suara kicauan burung lain yang akan kalian jadikan materi isian sehingga nantinya ketika mabungnya tuntas dia kembali menjadi gacor bahkan lebih.

Nah suhukicau semua dimanapun kalian berada saat ini itulah tadi seragkaian informasi yang kami sajikan ke kalian mengenai perawatan burung tengkek buto mabung yang bisa menjadi

salah satu alternatif untuk acuan kalian ketika mendapati burung yang kalian pelihara memasuki masa mabungnya. Karena mabung memang menjadi siklus alamiah yang terjadi ke semua

jenis burung dengan periode tertentu dan juga hasilnya akan menentukan kualitas burung kedepannya jadi pastikan kalian merawatnya dengan baik ya guys sehingga dia kembali fit seperti semula.

Related Posts
Cara Membuat Racikan Makanan Cucak Keling
makanan-cucak-keling

makanan cucak keling - Halo sobat kicau cucak keling lovers guys ketemu lagi masih tetap bersama suhukicau.com website yg selalu Read more

Ciri Kenari Prospek Untuk Lomba
ciri-kenari-prospek-untuk-lomba

Di kesempatan kali ini suhu kicau akan memberikan tips seputar bagaimana cara mengetahui ciri kenari prospek yang bisa kalian jadikan Read more