Cara Menjinakkan Burung Serindit

Cara Menjinakkan Burung Serindit – Halo pecinta suhu kicau, kembali nih kita akan berbagi ulasan informasi tentang bagaimana caranya menjinakkan burung serindit

yang masih liar. Bisa dari hasil tangkapan atau yang baru kalian belu dari kios atau pasar burung terdekat. Serindit, si paruh bengkok ini memang terkenal dengan kelincahannya.

Hal ini dikarenakan ukuran tubuhnya yang ramping dan kecil serta paruhnya yang runcing tak seperti para paruh bengkok lain yang lekbih tebal dan lebar.

Sehingga mempermudah dia untuk bergelantungan dari jeruji-jeruji kandangnya kesana-kemari. Sebelum kalian memulai untuk melakukan rawatan harian,

tentu kalian harus berusaha untuk menjinakkannya terlebih dahulu supaya lebih mudah dan juga hasil dari pola rawatan yang kalian lakukan akan terlihat hasilnya.

Memang bagi sebagian orang penjinakkan ini kerap kali dianggap sepele namun kalau caranya salah maka si burung akan sulit dijinakkan sehingga akan sulit dibikin gacor.

Lalu gimana kalau sudah begini? dengan membaca artikel ini kalian sudah menemukan cara yang tepat untuk menjinakkannya lebih mudah cara-cara ini sudah banyak dipraktekan oleh pecinta kicau langsung saja.

cara-menjinakkan-burung-serindit

Inilah Cara Menjinakkan Burung Serindit Dengan Cepat


Rutin Memandikannya Di Pagi Hari

Dengan memandikannya, kita bisa membuat dia menjadi lebih tenang dan juga dia bisa semakin dekat dengan kalian. Cara memandikannya tidak perlu terlalu

lama hanya disemprot sampai bulunya basah kuyup lalu setelah itu jemur dia dibawah sinar matahari selama 30 menit sampai 1 jam paling lama, sehingga bulunya

menjadi benar-benar kering. Kalau terllau lama si burung akan kepanasan dan serindit juga bukan tipe burung yang tahan berada di suhu yang panas sehingga

dia bisa mati kalau terlalu lama dijemur apalagi dibawah sinar matahari yang terik.

cara-menaikan-birahi-burung-serindit

Melakukan Pendekatan dan Interaksi Pada Burung Serindit

Untuk membangun bounding diantara kalian dan burung serindit dengan melakukan pendekatan-pendekatan. Mulai dari memandikannya,

memberikan dia makan apalagi kalau sampai bisa menyuapinya langsung dari tangan anda dan juga sering meluangkan waktu untuk mengajaknya

berinteraksi maka dia akan semakin cepat kenal dengan kalian dan menjadi lebih cepat jinak. Bisa juga dengan meletakkan dia di tengah-tengah keluarga anda.

Memnyesuaikan Ukuran Sangkarnya

Untuk ukuran kandang yang besar biasanya si serindit akan lebih sulit dijinakkan karena dia bisa leluasa bergerak kesana-kemari dengan tubuhnya yang kecil. Namun kalau kandangnya lebih diperkecil lagi

atau kalian mengganti kandangnya dengan ukuran yang lebih kecil maka ruang geraknya menjadi sangat terbatas dan bisa semakin konsentrasi lagi dia perhatiannya ke anda sehingga akan mudah dijinakkan.

baca juga : cara ternak burung serindit

burung-serindit-gacor

Melakukan Pola Terapi Kenyang

Kalau biasanya pada beberapa jenis burung dilakukan terapi lapar dimana kalian mencopot cepuk makannya sampai dia mau makan disuapin langsung dari

tangan anda. Tapi untuk serindit ini berlaku pola rawatan terapi kenanyang dimana kalau dia lapar dia akan semakin lincah bergerak sehingga semakin

sulit dikendalikan. Tapi kalau dalam keadaan kenyang maka serindit biasanya lebih anteng dan tenang sehingga tujuannya membuat dia sellau kenyang supaya

tidak gerabagan dan bisa diajan berinteraksi dengan cepat dan mudah. Maka dengan pendekatan ini dia bisa lebih mudah dijinakkan.

Nah suhukicau lovers semua, itulah tadi rangkaian informasi tentang cara menjinakkan burung serindit terbaik yang kami rekomendasikan ke kalian

semua. Semoga bisa di lakukan dengan baik dirumah dan terimakasih banyak untuk kalian semua yang sudah selalu meluangkan waktu untuk membaca

artikel kami dan memberi dukungan ke kami semua supaya lebih semangat lagi berbagi informasi tentang dunia burung.

Related Posts
Penyebab Kacer Sering Angkat Kaki Sebelah Beserta Solusinya
penyebab-kacer-sering-angkat-kaki-sebelah

Nah kali ini SuhuKicau.Com akan membahas tentang Penyebab Kacer Sering Angkat Kaki Sebelah Beserta Solusinya, mungkin dari kalian ada yg Read more

Makanan Pokok Burung Remetuk Laut
makanan-burung-remetuk-laut

Makanan Burung Remetuk Laut - Halo kicau mania semua, setelah di artikel sebelumnya kita mengenal burung remetuk laut dan kali Read more