Mengenal Lebih Jauh Burung Kirik Kirik Senja

Burung Kirik Kirik Senja – Hai suhukicau mania, kembali lagi kita akan mengulik mengenai informasi tentang dunia burung. Unggas unik yang memiliki suara indah dan bulunya yang cantik

kian memikat hati para kicau mania, ada beberapa jenis burung kirik-kirik yang akan diulas satu-persatu dalam setiap edisi artikelnya. Yang paling familiar ialah kirik – kirik laut

dan kirik-kirik senja keduanya banyak dipelihara oleh para pecinta burung pengicau. Namun kali ini kita ulas tentang kirik-kirik senja dulu ya guys. Kalian bisa membaca artikel nya

sampai habis karena kita akan mengenalnya lebih jauh barangkali kalian akan tertarik dan akan memeliharanya. Dia berasal dari familia Meropidae dan ber gen merops. dia banyak ditemukan

dikawasan terbuka seperti pepohonan yang berada di kawasan pemukiman warna. Hidup secara berkelompok kecil dan juga memakan serangga serta aktif mencari makanan di siang hari.

Bukan merupakan newan nokturnal yang aktif dimalam hari. Kalau kalian semakin penasaran langsung baca artikelnya sampai habis dan jangan lupa untuk membagikan ke sosial media kalian.

burung-kirik-kirik-senja

Mengetahui Secara Rinci Kirik – Kirik Senja

Ciri – Ciri Burung Kirik – Kirik Senja

Secara fisik, kirik-kirik senja memiliki tubuh berukuran agak kecil sekitar 20 cm. Kalau kalian perhatikan dia memiliki bulu berwarna coklat dan hijau tua tanpa perpanjangan di bagian ekor.

Pada area mahkota, tengkuk, dan mantel coklat berangan terang. Sayap dan ekor di kombinasi dengan warna hijau. Tunggingnya memiliki bulu berwarna biru terang. Kerongkongan kuning

dibatasi warna coklat berangan. Pada dada atas terdapat garis hitam sempit. Perut hijau pucat. Setrip mata hitam. Sayap bawah jingga, terlihat saat terbang. Iris coklat kemerahan,

paruh hitam, kaki coklat tua. Terbang berkeliling dari satu tempat ke tempat yang lain dalam kelompok. Sarang berupa saluran horisontal sempit dalam gundukan tanah.

harga burung kirik kirik senja

Habitat Asli dan Wilayah Penyebarannya

Secara lengkap yang kami rangkum dari beberapa buku dimana dia memiliki habitat di merata di berbagai tempat, tempat terbuka atau pepohonan, tersebar sampai ketinggian 1.200 m dpl.

Wilayah penyebarannya cukup luar mulai dari Asia Selatan, Asia tenggara, Semenanjung Malaysia. di Indonesia sendiri kawasannya cukup luas mulai dari pulau Sumatra, Jawa, sampai ke Bali.

Makanannya Di Alam dan Dalam Perawatan

Di alam bebasnya dia memakan serangga – serangga kecil disekitarnya sebagai makanan utamanya seperti kumbang, lebah, capung, sampai ke kupu-kupu. namun dalam perawatan harian

untuk membuat lebih praktis kalian bisa melatihnya makan voer dan menggantinya sebagai makanan utama yang mengandung protein tinggi. dan jangan lupa berikan makanan tambahan berupa jangkrik dan kroto.

suara burung kirik kirik senja

Tips Merawat Burung Kirik – Kirik Senja

Perawatan hariannya terbilang mudah hampir mirip dengan burung kicau lainnya. Kalian emmulainya dengan pengembunan untuk mendapatkan manfaat dari kesehatan organ pernafasannya

sehingga dia mampu mengeluarkan kicauannya yang merdu serta meningkatkan volume suaranya dan lebih rajin lagi berkicau karena secara langsung dapat berinteraksi dengan burung lain.

Selanjutnya mandikan dia secara rutin dipagi hari dengan menggunakan semprotan lalu berikan makanan dan minuman pokok berupa voer dan selingi dengan EF berupa jangkrik dan kroto.

Selanjutnya jemur dibawah sinar matahari untuk mendapatkan hasil yang maksimal lakukan penjemuran selama 1 sampai 2 jam sudah cukup. Selanjutnya pindahkan ke tempat yang lebih adem

dan sambil menunggu malam hari dia akan beristirahat kalian bisa memberikan dia masteran yang nantinya dapat dia tiru sehingga dia memiliki variasi kicauan yang banyak.

nah suhukicau mania, itulah tadi ulasan lengkap mengenai burung kirik kirik senja yang berhasil kami rangkumkan ke kalian, Semoga bermanfaat dan menambah wawasan kita semua sesama

pecinta burung kicau. Dukung kami dan follow instagram suhukicau karena kita bisa berbagi informasi mengenai burung jenis apapun disana ya guys terimakaasih banyak.

Related Posts
Cara Perawatan Harian Murai Batu Untuk Lomba
perawatan-harian-murai-batu

Assalamualaikum, wr, wb. Halo temen-temen !.. Kembali lagi bersama situs resmi SuhuKicau.Com, nah di kesempatan kali ini kami akan memberikan Read more

Mengenal Jenis Burung Pentet, Makanan, Harga, Suara
burung-pentet

SuhuKicau.com - Para pecinta burung kicauan banyak yang mengincar burung pentet, lantaran kemampuan khususnya yang mampu menirukan berbagai macam jenis Read more